• (0285) 381992
  • This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Berita

Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila Tahun 2025, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Pekalongan turut berpartisipasi dalam Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tingkat Kabupaten Pekalongan. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Senin tanggal 2 Juni 2025 bertempat di Lapangan Belakang Sekretariat Daerah Kabupaten Pekalongan.

Upacara diikuti oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), instansi vertikal, unsur TNI dan Polri, pelajar tingkat SMA, serta anggota Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di lingkugan Kabupaten Pekalongan. Bertindak selaku inspektur upacara yaitu Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Pekalongan Edy Herijanto, S.Sos., M.A.P., yang dalam kesempatan tersebut membacakan amanat dari Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Republik Indonesia Yudian Wahyudi.

Dalam amanat tersebut disampaikan bahwa peringatan Hari Lahir Pancasila bukan hanya sebagai bentuk penghormatan terhadap proses perumusan dasar negara, tetapi juga menjadi sarana memperkuat kembali komitmen kebangsaan terhadap nilai-nilai luhur Pancasila yang menjadi fondasi Negara Kesatuan Republik Indonesia. Pancasila tidak semata-mata merupakan dokumen historis atau teks konstitusional dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945. Pancasila merupakan jiwa dan kepribadian bangsa, pedoman dalam kehidupan bermasyarakat, serta petunjuk arah dalam mewujudkan Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil, dan makmur.

Melalui peringatan Hari Lahir Pancasila ini, seluruh masyarakat diajak untuk merenungkan kembali bahwa Pancasila adalah rumah besar bagi seluruh keberagaman yang ada di Indonesia. Lebih dari 270 juta penduduk Indonesia berasal dari latar belakang, suku, agama, ras, budaya, dan bahasa yang berbeda dapat bersatu dalam semangat kebinekaan. Pancasila mengajarkan bahwa perbedaan bukanlah penghalang, melainkan kekuaran yang harus dijaga dan dirawat bersama. Nilai-nilai yang terkandung dalam setiap sila Pancasila menjadi landasan dalam membangun kehidupan berbangsa dan bernegara yang menjunjung tinggi gotong-royong, keadilan sosial, serta penghormatan terhadap martabat manusia.

"Selamat Hari Lahir Pancasila Tahun 2025"

Mari terus bergotong-royong, menjaga persatuan, menghargai perbedaan, dan menanamkan nilai-nilai Pancasila dalam setiap aspek kehidupan. Jadikan Pancasila sebagai sumber inspirasi dalam berkarya, berbangsa, dan bernegara.


Hari Kenaikan Yesus Kristus merupakan peristiwa suci yang dihormati oleh umat Kristiani.

Di momen penuh sukacita ini, mari kita tingkatkan rasa syukur atas segala anugerah yang telah Tuhan limpahkan.

Selamat memperingati Kenaikan Tuhan Yesus Kristus. Semoga kita dapat semakin memahami makna spiritual dari peristiwa ini dan terus mempererat semangat toleransi serta moderasi dalam beragama.


Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional tahun 2025, DPMPTSP Kabupaten Pekalongan turut ambil bagian dalam Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-117 tingkat Kabupaten Pekalongan yang digelar pada 20 Mei 2025 di Lapangan Belakang Sekretariat Daerah Kabupaten Pekalongan. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta Instansi Vertikal yang ada di Kabupaten Pekalongan. Upacara dipimpin oleh Kapolres Pekalongan, yang sekaligus membacakan amanat dari Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia. Dalam amanat tersebut ditegaskan bahwa kebangkitan bukanlah peristiwa yang selesai dalam satu masa, melainkan sebuah ikhtiar yang terus hidup. Ditekankan pula bahwa Budi Utomo menuntut untuk tidak terjebak dalam masa lalu, tetapi menuntut keberanian untuk menjawab tantangan zaman yang lebih kompleks, seperti disrupsi teknologi, ketegangan geopolitik, krisis pangan global, dan ancaman kedaulatan digital. Beliau juga mengajak untuk menjaga kebangkitan dengan semangat yang sama seperti akar pohon yang menembus tanah. Perlahan tapi pasti, tak selalu terlihat, namun kokoh menopang kehidupan. Dikarenakan kebangkitan yang paling kokoh adalah kebangkitan yang tumbuh perlahan, berakar dalam nilai-nilai kemanusiaan, dan berbuah pada keadilan serta kesejahteraan yang dirasakan bersama.

"Selamat Hari Kebangkitan Nasional ke-117"

Mari melangkah bersama, dengan langkah yang tenang namun penuh keyakinan, menuju Indonesia yang lebih kuat, lebih adil, dan lebih beradab.


Kajen, 14 Mei 2025 Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Pekalongan menerima kunjungan kerja dari DPMPTSP Kabupaten Manggarai Barat terkait penerapan Aplikasi SiCantik Cloud. Kunjungan diterima oleh Kepala DPMPTSP Kabupaten Pekalongan yang di wakili oleh Sekretaris DPMPTSP Kabupaten Pekalongan Ibu Maria Goretti Krisnurendah. Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka studi tiru penerapan aplikasi Sicantik Cloud yang nantinya akan di implementasikan di Kabupaten Manggarai Barat. Dilakukan pemaparan teknis tentang Aplikasi Sicantik Cloud dan dilanjutkan dengan diskusi terkait pengelolaan layanan perizinan berbasis digital.

Diharapkan kunjungan ini dapat memperkuat kerjasama antar daerah dalam peningkatan kualitas pelayanan publik.


© 2025 Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Pekalongan. All Rights Reserved.