• (0285) 381992
  • This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Berita

Kajen, 2 Agustus 2023
e-Kinerja adalah suatu sistem yang digunakan untuk melakukan proses pencatatan kinerja Pegawai Negeri Sipil, termasuk di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Pekalongan.
Sesuai amanat Peraturan Pemerintah Republik Indonesia nomor 30 Tahun 2019 tentang penilaian kinerja pegawai disebutkan pada pasal 29 (1) bahwa PNS wajib melakukan pengukuran kinerja melalui sistem pengukuran kinerja.
Hari ini, tim dari BKPSDM Kabupaten Pekalongan melakukan sosialisasi dan bimbingan teknis pengisian e-Kinerja di dalam sistem yang sudah disediakan oleh Badan Kepegawaian Negara.
Diharapkan dengan sistem ini, penilaian kinerja masing-masing ASN bisa terukur secara realtime melalui sistem yang tersedia.

Hai sobat Dpmptsp Kajen,
Kini telah hadir WhatsApp Community "TAKON MPP Kajen".
TAKON (Tanya dan Konsultasi) seputar layanan yang ada di Mal Pelayanan Publik Kabupaten Pekalongan hadir untuk memberikan informasi yang akurat bagi anda selaku pengguna layanan di Mal Pelayanan Publik Kabupaten Pekalongan.
Bagi anda yang akan berkonsultasi terkait layanan perizinan, bisa melalui jalur konsultasi ini. Petugas kami siap memberikan jawaban bagi anda sekalian pada jam operasional kami.
Informasi lebih lanjut silahkan hubungi call centre kami :
0851-7107-9911 (chat whatsapp only)

Yuk berperan aktif dalam perbaikan pelayanan publik sehingga dapat terjadi perubahan yang lebih baik dari waktu ke waktu. Pengetahuan dan persepsi anda sangat berharga sebagai gambaran langsung dari pelaksanaan pelayanan publik saat ini.

Penilaian persepsi maladministrasi ini merupakan salah satu bagian dari penilaian yang lebih komprehensif yaitu penilaian kepatuhan penyelenggaraan pelayanan publik yang dilakukan oleh Lembaga Negara Pengawas Pelayanan Publik, Ombudsman Republik Indonesia.

link : bit.ly/maladministrasi2023


Kajen, 15 Pebruari 2023

Dpmptsp Kota Magelang melakukan studi tiru terkait pemanfaatan Whatsapp Gateway untuk aplikasi SICANTIK CLOUD di Dpmptsp Kabupaten Pekalongan.

Rombongan diterima oleh Sekretaris dan Kabid Penyelenggaraan Pelayanan Perizinan DPMPTSP Kab Pekalongan.


Dalam sambutannya, Sekdin DPMPTSP Kab Pekalongan menyampaikan terimakasih karena sudah menjadikan Dpmptsp Kabupaten Pekalongan sebagai tempat untuk studi tiru, khususnya terkait Pemanfaatan Whatsapp Gateway pada aplikasi SICANTIK CLOUD.

Salah satu kendala yang dihadapi dari Dpmptsp Kota Magelang adalah terkait notifikasi dari aplikasi SICANTIK Cloud ke pemohon dan juga petugas. Oleh sebab itu, Dpmptsp Kota Magelang melakukan studi tiru terkait Pemanfaatan Whatsapp gateway sebagai notifikasi dari aplikasi SICANTIK CLOUD yang sudah diterapkan di Dpmptsp Kabupaten Pekalongan.


© 2024 Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Pekalongan. All Rights Reserved.